Scudetto 2009/2010

Ini adalah gelar scudetto ke-5 secara berturut-turut buat Inter Milan dan yang ke-2 secara berturut-turut juga yang diberikan Jose Mourinho. Bahkan Mourinho memberikan Double Winner 2 musim berturut-turut

Jumat, 28 Januari 2011

Pazzini Hampir Pasti Milik Inter



 Inter Milan selangkah lagi mendapatkan attaccante Sampdoria, Giampaolo Pazzini. Tawaran Inter sebesar 12 juta euro plus Jonathan Biabiany dan pemain yunior, Luca Caldirola, telah diterima oleh pihak Sampdoria. Kini tinggal menunggu tanda tangan dari sang pemain.

Sky Sport melaporkan bahwa kepindahan sang pemain akan diumumkan secara resmi oleh kedua klub, Jumat (28/1/2011), setelah dia menjalani tes medis. Dia akan menandatangani kontrak empat setengah tahun (hingga Juni 2015). Kontrak ini lebih lama setengah tahun dari berita sebelumnya. Perwakilan dari pemain, Davide Torchia dan Tullio Tinti, sudah berada di Milan pagi ini untuk terus memonitor kesepakatan tersebut.

Inter memang gencar mencari striker baru setelah Diego Milito kembali berkutat dengan cedera. Dengan kedatangan Pazzini, maka keinginan Pelatih Inter, Leonardo, untuk mendapatkan Luis Fabiano menjadi tertutup.


Inter Siapkan Rp 574 M untuk Bale



Inter Milan dikabarkan serius membeli gelandang sayap Tottenham Hotspur, Gareth Bale. Bahkan, menurut Guardian, "I Nerazzurri" siap membeli dengan harga 40 juta pounds (sekitar Rp 574 miliar).

Bale tampil impresif di musim ini. Inter Milan bahkan sudah merasakan kehebatannya saat mereka bertemu Tottenham di Liga Champions dalam dua leg.

Pada leg pertama di Stadion Giuseppe Meazza, Oktober 2010, Bale sempat membuat Inter khawatir. Dia mencetak hattrick dan Tottenham, yang tadinya tertinggal 0-4, akhirnya hanya kalah 3-4. Dia kembali merepotkan Inter pada leg kedua di Stadion White Hart Lane. Ia mengacaukan pertahanan Inter dan mencetak gol, membawa Tottenham menang 3-1 dan unggul agregat.

Beberapa klub tertarik untuk mendapatkannya. Inter pun tak mau ketinggalan. Meski Tottenham terkesan enggan melepaskan pemain asal Wales yang berusia 21 tahun itu, tetapi Inter berharap uangnya bisa meluluhkan sikap itu.

Jika benar Bale dilepas dengan harga 40 juta pounds, maka dia akan menjadi pemain termahal dari Premier League. Transfer terbesar di Premier League masih dipegang oleh Rio Ferdinand kala dibeli Manchester United dari Leeds United dengan harga 29 juta pounds (sekitar Rp 416 miliar) pada 2002.

Inter tak hanya siap memecahkan rekor transfer di Premier League, tetapi Inter juga berjanji akan menaikkan gaji Bale tiga kali lipat.